Sabtu, 03 Juni 2017


Pengetahuan Yang Didapat Saat Mengikuti Kegiatan Seminar



A. Pengertian Seminar
    Seminar pada umumnya merupakan sebuah bentuk pengajaran akademis, baik di sebuah universitas maupun diberikan oleh suatu organisasi komersial atau profesional. Kata seminar berasal dari kata latin seminarum, yang berarti "tanah tempat menanam benih".
Sebuah seminar biasanya memiliki fokus pada suatu topik yang khusus, di mana mereka yang hadir dapat berpartisipasi secara aktif. Seminar seringkali dilaksanakan melalui sebuah dialog dengan seorang moderator seminar, atau melalui sebuah presentasi hasil penelitian dalam bentuk yang lebih formal. Biasanya, para peserta bukanlah seorang pemula dalam topik yang didiskusikan (di universitas, kelas-kelas seminar biasanya disediakan untuk mahasiswa yang telah mencapai tingkatan atas). Sistem seminar memiliki gagasan untuk lebih mendekatkan mahasiswa kepada topik yang dibicarakan. Di beberapa seminar dilakukan juga pertanyaan dan debat. Seminar memiliki sifat lebih informal dibandingkan sistem kuliah di kelas dalam sebuah pengajaran akademis.

B. Tujuan Seminar 
     Seminar tentunya haruslah direncanakan baik waktu, tempat, peserta dan juga menentukan pengarah dan sumber dari hasil karya ilmiah agar dapat terlaksana dengan baik sesuai dengn tujuan seminar yang akan dilaksanakan. Sebagaimana kita ketahui tujuan seminar pendidikan adalah untuk mengkoreksi kembali hasil dari sebuah karya ilmiah untuk mengambil keputusan bersama demi kesempurnaan hasil. Kegiatan seminar pendidikan tanpa perencanaan akan jauh dari pada tujuan seminar tersebut, seorang peneliti atau narasumber dalam seminar juga harus benar-benar sudah memahami dan menguasai isi dari hasil yang ia dapatkan dan peserta juga telah mengetahui untuk apa dia mengikuti seminar dan benar-benar sudah mengetahui minimal judul dari yang akan diseminarkan serta harus ada seorang pengarah dalam acara seminar tersebut.Adapun yang terlibat dalam seminar adalah :
  • Ruang seminar
  • Pengarah
  • Peserta
  • Moderator
  • Notulen
  • Jalannya seminar

C. Fungsi Seminar
     Kita sebagai mahasiswa yang aktif hendaklah mengikuti seminar,karena seminar sangat bermanfaat bagi kita untuk memperdalam ilmu.di samping itu seminar membuat kita bebas mengaspirasikan pendapat ataupun pertanyaan yang sulit kita ketahui.  Seminar Pendidikan ini juga berfungsi sebagai media komunikasi untuk saling memberikan andil pengetahuan dan bertukar pengalaman selain itu juga tempat ilmuan untuk mengidentifikasikan masalah, mengembangkan rencana dan metologi penelitian, dan tempat ilmuan memikirkan cara bagaimana menerapkan hasil penelitiannya.

CONTOH :
beberapa pengalaman saya saat mengikuti kegiatan seminar.

SEMINAR PERTAMA "Collaborating Engineering For Social Entrepreneurship"
Tanggal: 13 April 2017
Universitas Indonesia


        Informasi seminar yang saya dapat hanya dari info teman satu kelas waktu itu diberitahukan bahwa ada seminar di Universitas Indonesia. pada hari itu juga,tanpa langsung pikir panjang saya pun langsung bergegas mengikuti seminar tersebut yang diadakan di gedung Fakultas Teknik UI.
      setelah saya sampai ditempat seminar,saya dan teman saya langsung mengisi biodata diri untuk mengikuti seminar tersebut setelah selesai mengisi biodata saya pun langsung duduk dan mendengarkan apa yang dibicarakan oleh moderator,(Fathony Rahman,DBA - Universitas Prasetiya Mulya) sesuai judul beliau mengajarkan betapa pentingnya memulai berwirausaha dari usia kalian sekarang, dan dalam berwirausaha kalian tidak perlu yang nama memiliki modal yang cukup besar tanpa modal pun kalian bisa berwirausaha dengan miliki kreatifitas,wawasan yang luas dan kemauan kalian dalam berwirausaha.

setelah beliau selesai berbagi wawasannya tersebut,beliau pun mengadakan sesi tanya jawab  kepada peserta seminar, hanya ada beberapa peserta yang mulai bertanya karena kurang paham nya tentang berwirausaha dan setelah peserta tersebut selesai mengajukan pertanyaan nya beliau pun langsung menjawab pertanyaan dari peserta tersebut secara terperinci dan jelas.

kesimpulan yang saya dapat dari seminar beliau tersebut adalah kita diwajibkan untuk berwirausaha mulai sekarang selagi kita bisa berpikir dan ada kemau. memulai berwirausahan tidak perlu modal yang cukup besar sebab dari modal yang kecil pun kita bisa berwirausaha melalui pola pikir kita serta wawasan dan ke kreatifitas kita.






Foto bersama narasumber dan berserta teman-teman yang mengikuti seminar



SEMINAR KEDUA "Peace Journalism And Conflict Resolution"
Dalam rangka memeriahkan Festival Komunikasi 10 thn FIKOM-UP
Tanggal: 17 April 2017
Universitas Pancasila

Informasi seminar ini saya dapat masih dari info teman-teman saya satu kelas,judul yang dibawakan tentang seminar ini mengenai Peace Journalism And Conflict Resolution (jurnalisme perdamaian dan resolusi konflik). seminar ini mengenai per film-an yang ada di indonesia dan membahas persaingan per film-an indonesia yang masih jauh kalah dengan per film-an dari luar.

- seminar ini di isi oleh dari beberapa Narasumber:

1. Ir.Chand Parwez (Ketum Badan Perfilman Indonesia)

2. Rako Prijianto (Sutradara Film Ungu Violet(2005),Sang Kyai (2012)

3. Ferry Ardiansyah (Aktor,Sutradara Iklan,Prensenter)

4. Moderator: Riza Darma Putra,M.I.Kom.(Dosen Fikom UP)

- Isi dari seminar yang saya dengar mengenai:

a. perfilman Indonesia masih kalah saing dengan industry perfilman yg ada di luar.

b. pencapaian penonton per film-an Indonesia masih jauh dari target yg diinginkan.

c. film karya Raditya Dika terlaris di bioskop Indonesia.


Sebelumnya saya minta maaf sertifikat yang saya upload belum sempat saya kasih Nama


Foto bersama Teman satu kelas saat selesai mengikuti seminar di Universitas Pancasila
Unknown Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

www.ayeey.com www.resepkuekeringku.com www.desainrumahnya.com www.yayasanbabysitterku.com www.luvne.com www.cicicookies.com www.tipscantiknya.com www.mbepp.com www.kumpulanrumusnya.com www.trikcantik.net